
PENGAKUAN DOSA
Pelayan : Jemaat kekasih Kristus …,
Marilah kita merendahkan diri di hadapan Tuhan, Allah kita dan mengaku dosa kita kepada-Nya. Kita berdoa …Kami mengaku di hadapan-Mu ya Tuhan, bahwa hari-hari hidup dan pelayanan kami, seringkali kami tidak setia melakukan kehendak-Mu. Kami telah melakukan perbuatan yang tidak sesuai dengan hukum-hukum- Mu, sehingga kami patut menerima hukuman dari-Mu. Kami mohon, kasihanilah kami ya Allah, menurut kasih setia-Mu.
Jemaat : (Melagukan) Nyanyian Rohani 73 : 1
Ya Roh Penyuci, turunlah dan curahkan karunia
Supaya hati yang cemar menjadi suci dan benar.
Pelayan : DIKAU mengajar kami untuk menuruti Firman-Mu dan mencari wajah-Mu. Namun …, kami tidak dapat melakukannnya karena pikiran, perasaan, perkataan dan tindakan kami lebih dikuasai oleh keinginan daging kami, bahkan …, kami sering melampaui kehendak-Mu. Kami tidak mau tahu dan bahkan acuh tak acuh terhadap tuntunan Roh Kudus-Mu.
Jemaat : (Melagukan) Ny. Roh. 73 : 1
Ya Roh Penyuci, turunlah dan curahkan karunia
Supaya hati yang cemar menjadi suci dan benar.
Pelayan : Ampunilah dan kasihinilah kami menurut kasih setia-Mu. Dengarkanlah ya Tuhan, seruan kami. Kasihanilah kami dan jadikanlah kami sebagai manusia baru, yang DIKAU ampuni dan yang senantiasa DIKAU barui dengan kuasa Roh Kudus-Mu. Amin.
BERITA ANUGERAH
Pelayan : Demikian sekarang, tidak ada lagi penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus. Roh, yang memberi hidup telah memerdekakan kamu dalam Kristus dari hukum dosa dan hukum maut (Roma 8:1&2).
Berdasarkan kebenaran Firman Tuhan itu, maka, sebagai Pelayan Yesus Kristus, kami menyampaikan bahwa pengampunan dosa telah dianugerahkan kepada setiap orang yang mengaku dosanya dan bertobat di hadapan Allah.
Jemaat : Terpujilah Tuhan yang mengasihi dan mengampuni kami.
PUJIAN JEMAAT : Nyanyian Rohani 72 : 2
B’rilah oleh kaum semua Tuhan Allah diseru.
Dengan nama Bapa jua, oleh pengajaran-Mu
Ajar kami jalan s’lamat, agar kami tak sesat,
Lagi tahan tak penat dan setia sampai tamat.
Turunlah ya Roh Kudus. Turunlah ya Roh Kudus.
PETUNJUK HIDUP BARU (disilahkan berdiri)
Pelayan : Dengarlah saudara-saudara, petunjuk hidup baru bagi kita di saat ini, sesuai III Yohanes 1 : 11 “Saudaraku yang kekasih, janganlah meniru yang jahat, melainkan yang baik. Barangsiapa berbuat baik, ia berasal dari Allah, tetapi barangsiapa berbuat jahat, ia tidak pernah melihat Allah”.
Roh Kudus memampukan kita melakukan petunjuk hidup baru ini dalam seluruh kehidupan kita, bagi kemuliaan nama Tuhan.
(disilahkan duduk)
PUJIAN DARI : PS / VG …………………………………..
PEMBERITAN FIRMAN
- Doa
- Pembacaan Alkitab
- Khotbah
PUJIAN DARI : PS/VG ……………………………………..