
PENERAPAN
Jadi mati dan bangkit dari Kristus berarti :
- Hidup berkemenangan secara totalitas di dalam Tuhan Yesus Kristus
- Hidup dalam perdamaian dengan semua orang. Perdamaian dengan semua orang merupakan pola kehidupan yang dikehendaki Tuhan
- Berikan ruang bagi semua orang di dalam dunia ini untuk menemukan jalan kebenaran di dalam Tuhan Yesus Kristus.
- Roh Kudus pasti menolong kita untuk berdaya guna bagi gereja dan keutuhan ciptaan-Nya, sehingga kita tidak lagi menjadi budak dan hamba dosa, tetapi melalui percaya kepada Tuhan Yesus Kristus, kita dibangkitkan di dalam kemuliaan-Nya. Hal itu dapat terjadi karena kasih karunia Allah di dalam Tuhan Yesus Kristus.
DISKUSI UNTUK IBADAH PAM, PW DAN PKB
Rasul Paulus menyingkapkan suatu misteri yang benar-benar sangat mulia, yang datang dari Allah melalui Kristus Yesus Tuhan kita. Misteri itu tentang “kematian daging sebagai kematian dosa dan kebangkitan tubuh sebagai karya Allah untuk hidup kekal, dimulai dari bumi ini” oleh karya Tuhan Yesus Kristus. Bila tubuh kita adalah tubuh dosa, maka pengenalan akan Kristus yang mati dan bangkit adalah “mematikan tubuh dosa”, sehingga sama seperti Kristus yang mematikan tubuh dosa dan bangkit untuk hidup dalam kemuliaan Allah demikian pula hidup dalam dunia yang sudah ditebus adalah hidup yang telah mengalami kebangkitan ke dalam hidup yang kekal di dalam Tuhan Yesus Kristus.
Pertanyaan Penuntun Diskusi
- Diskusikanlah rahasia yang disingkapkan oleh Rasul Paulus berikut: “Sebab jika kita telah menjadi satu dengan apa yang sama dengan kematian-Nya, kita juga akan menjadi satu dengan apa yang sama dengan kebangkitan- Nya.” (ay 5), diskusikanlah makna dari pernyataan dimaksud…
- Diskusikanlah kalimat berikut: “…tetapi serahkanlah dirimu kepada Allah sebagai orang-orang, yang dahulu mati, tetapi yang sekarang hidup. Dan serahkanlah anggota-anggota tubuhmu kepada Allah untuk menjadi senjata-senjata kebenaran.” (ay 13b), diskusikanlah makna dari pernyataan dimaksud…
PEMBACAAN ALKITAB : ROMA 6:1-14
Sumber :Â https://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Rm%206:1-14#n3
Mati dan bangkit dengan Kristus
6:1 Jika demikian, apakah yang hendak kita katakan? y Bolehkah kita bertekun dalam dosa 1 2 , supaya semakin bertambah z kasih karunia itu? 6:2 Sekali-kali tidak! Bukankah kita telah mati bagi dosa 3 , a bagaimanakah kita masih dapat hidup di dalamnya? 6:3 Atau tidak tahukah kamu, bahwa kita semua yang telah dibaptis b dalam Kristus, telah dibaptis dalam kematian-Nya? 6:4 Dengan demikian kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia oleh baptisan 4 dalam kematian, c supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati d oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup e yang baru. 6:5 Sebab jika kita telah menjadi satu dengan apa yang sama dengan kematian-Nya, kita juga akan menjadi satu dengan apa yang sama dengan kebangkitan-Nya. f 6:6 Karena kita tahu, bahwa manusia lama kita g telah turut disalibkan, h supaya tubuh dosa 5 i kita hilang kuasanya, agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa. j 6:7 Sebab siapa yang telah mati, ia telah bebas dari dosa 6 . k 6:8 Jadi jika kita telah mati dengan Kristus, kita percaya, bahwa kita akan hidup juga dengan Dia. l 6:9 Karena kita tahu, bahwa Kristus, sesudah Ia bangkit dari antara orang mati, m  tidak mati lagi: maut tidak berkuasa lagi atas Dia. n 6:10 Sebab kematian-Nya adalah kematian terhadap dosa 7 , o satu kali dan untuk selama-lamanya, p dan kehidupan-Nya adalah kehidupan bagi Allah. 6:11 Demikianlah hendaknya kamu memandangnya: bahwa kamu telah mati bagi dosa 8 , q tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus. 6:12 Sebab itu hendaklah dosa jangan berkuasa r lagi 9 di dalam tubuhmu yang fana, supaya kamu jangan lagi menuruti keinginannya. 6:13 Dan janganlah kamu menyerahkan anggota-anggota tubuhmu kepada dosa untuk dipakai sebagai senjata kelaliman, s tetapi serahkanlah dirimu kepada Allah sebagai orang-orang, yang dahulu mati, tetapi yang sekarang hidup. Dan serahkanlah anggota-anggota tubuhmu kepada Allah untuk menjadi senjata-senjata kebenaran. t 6:14 Sebab kamu tidak akan dikuasai u lagi oleh dosa, karena kamu tidak berada di bawah hukum Taurat, v tetapi di bawah kasih karunia. W